Selasa, 18 Juni 2019

Juni Hampir Usai


Hening
Angin pun masih meringkuk dingin
Ketika kamu pulang, bergegas menenggelamkan diri dari kejaran dini hari
Pada lebih setengah dari rangkai hari bulan Juni
Yang tak ada lagi awan bermain menutupi indahmu

Kamu pulang tidak lagi seperti biasa
Perjalanan ke Barat sedikit melenceng arah ke Selatan
Mungkinkah ini pertanda
Dinginmu pada malam puncak kemegahanmu
Adalah keganasan panas pada siang hari?

Haus kerontang merayapi tubuh pohon-pohon
Menggelinjangkan akar menembus kedalaman bumi demi setitik penebus dahaga
Mampukah bertahan?

Dahan-dahan mulai tak bertuan
Pucuk-pucuk kehilangan pupus saat menadah harap jatuhnya kehidupan
Daun-daun perlahan kehilangan keelokannya
Saling tindih meninggalkan rangka yang mendebu

Juni
Menata ulang nyawa dunia
Merebut cinta untuk tetap fana

....
Rumah Sunduk Sate
Sidoarjo, 18 Juni 2019


Tidak ada komentar:

Posting Komentar